Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Dan Cipta Karya Prov. Jawa Tengah menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Pokdarwis dalam Program Hibah Jalan Daerah (PHJD) di Kawasan Strategis Pariwisata Nasional Borobudur Tahun 2021. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa Tanggal 19 Oktober 2021 di Balai Desa Karangrejo, Kec. Bener, Kab. Purworejo .
Dalam acara ini diisi materi Sosialisasi PHDJ yang disampaikan oleh Konsultan PHJD dan juga Dinas PUBMCK Provinsi Jawa Tengah. Juga materi tentang Pemberdayaan Kelembagaan Pokdarwis Sebagai Motor Penggerak Kepariwisataan Di KSPN Borobudur ,materi Keselarasan Gotong Royong dan Harmoni Dalam Pengembangan KSPN Borobudur oleh Kepala Seksi Pengembangan Kawasan Pariwisata Disporapar Provinsi Jawa Tengah.