You are currently viewing Sendratari Satrio Utomo Meriahkan Jumenengan Tahun 2020

Sendratari Satrio Utomo Meriahkan Jumenengan Tahun 2020

Jumenengan RAA Cokronegoro digelar sebagai sebagai acara  mengenang kembali historis berdirinya Kabupaten Purworejo 189 tahun silam. Meski sempat diguyur hujan pada Kamis malam, tidak menyurutkan tamu undangan dan juga masyarakat menyaksikan prosesi Jumenegan dan juga sendratari.

Acara dimulai pada pukul 20.00 diawali dengan pembacaan sejarah Purworejo, dan juga sambutan Bupati Purworejo H. Agus Bastian SE,MM. Tamu yang hadir dari Forkompimda, keluarga RAA Cokronegoro, maupun masyarakat yang hadir disuguhkan dengan penampilan apik seniman Purworejo dalam Beksan Kidung Cakra, Beksan Cakra Tunggal, dan diakhiri dengan sendratari  Satrio Utomo di Panggung Jl. RAA Cokronegoro.

Acara Jumenengan ini menjadi salah satu event besar yang menarik minat wisatawan nusantara maupun manca, dan pecinta budaya khususnya. Event ini diselenggarakan pada tanggal 27 Februari tiap tahunnya.

Tinggalkan Balasan