You are currently viewing Monitoring Penanganan COVID-19 di Daya Tarik Wisata Gunung Gajah dan Bukit Sibutrong

Monitoring Penanganan COVID-19 di Daya Tarik Wisata Gunung Gajah dan Bukit Sibutrong

Kamis , 4 Juni 2020  Dinparbud mengadakan koordinasi kegiatan selama masa pandemi covid-19 & dan rencana kegiatan pasca pandemi Desa pandanrejo ,Kec. Kaligesing.

Koordinasi dihadiri oleh tim dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Kepala Desa, Perangkat Desa, Pokdarwis/pengelola DTW Gunung Gajah dan  Bukit Sibutrong.

Kepala Desa menyampaikan pihaknya masih fokus dalam penanganan covid-19 dengan cara memantau kondisi ke daya tarik wisata  dalam masa pandemi dan menutup DTW.

Selain itu Pokdarwis/pengelola gunung gajah telah melakukan pemeliharaan dengan pemupukan tanaman taman. DTW sibutrong memiliki agenda rutin dalam penanganan kebersihan setiap hari mulai jam 14.00 WIB.  Sedangkan tim dari dinas menyampaikan beberapa saran   agar selalu mengunggah promosi secara digital dan melibatkan anak muda dlm pengelolaan daya tarik wisata. Dua pengelola daya tarik wisata disarankan untuk digabung menjadi satu  Pokdarwis  Pandanrejo yang terdiri dari pokja – pokja.

Pertemuan saat ini salah satunya menjadi ajang untuk menyampaikan permasalahan sehingga setelah ini sudah ada langkah baru untuk saling mendukung antara pengelola Gunung Gajah dengan pengelola Sibutrong.

Tinggalkan Balasan