You are currently viewing Batu Bata Merah Sitinggil

Batu Bata Merah Sitinggil

Yuk kenalan dengan Batu Bata Merah Sitinggil.

Pernahkah kalian ke Situs Sitinggil?

Terdapat banyak batu bata merah yang tersebar di Situs Sitinggil dan salah satu batu bata merah tersebut disimpan di Museum Tosan Aji Purworejo.
Situs Sitinggil berada di Desa Kedungpucang, Kecamatan Bener, Kabupaten Purworejo.
Asal-usul cerita singkatnya, Kerajaan Mataram Hindu sebelumnya terletak di Jawa Tengah, kemudian dipindah ke Jawa Timur karena adanya kemungkinan Jawa Tengah terjadi serangan musuh atau disebabkan adanya bencana alam gunung meletus. Berdasarkan kajian, Situs sitinggil merupakan peninggalan Kerajaan Mataram Hindu saat berada di Jawa Tengah termasuk batu bata merah yang ada di dalam situs tersebut dan ada upaya pembuatan candi di Situs Sitinggil.

Tinggalkan Balasan